Daerah  

Bayar Pajak Kendaraan Semakin Mudah

Pemkot Malang Hadirkan Layanan Keliling

Avatar photo
Bayar Pajak Kendaraan Semakin Mudah, Pemkot Malang Hadirkan Layanan Keliling
Wali Kota Malang bersama Sekda dalam acara penyerahan mobil oprasional PKB

MALANG, JADIKABAR – Pemerintah Kota (Pemkot) Malang meluncurkan layanan operasional keliling Pajak Kendaraan Bermotor (PKB) sebagai bentuk komitmen mendekatkan pelayanan publik kepada warga. Mobil layanan tersebut secara resmi diserahkan dalam apel pagi yang dipimpin langsung oleh Wali Kota Malang, Wahyu Hidayat, di halaman Balai Kota Malang, Senin (26/1).

Dalam sambutannya, Wali Kota Wahyu Hidayat menegaskan bahwa kehadiran mobil layanan PKB keliling ini bukan sekadar penambahan fasilitas, melainkan simbol nyata kehadiran pemerintah di ruang publik.

“Ini adalah strategi jemput bola. Pemerintah tidak bersembunyi di balik meja, melainkan hadir aktif memberikan pelayanan agar lebih cepat, mudah, dan terjangkau,” tegas Wahyu.

Ia menjelaskan bahwa setiap rupiah yang diperoleh dari sektor pajak akan dikembalikan kepada masyarakat melalui pembangunan, peningkatan fasilitas, dan pelayanan publik di Kota Malang. Oleh karena itu, layanan PKB harus terus dinamis dan adaptif.

Wahyu juga memberikan amanat tegas kepada jajaran operasional yang bertugas. Ia menekankan pentingnya profesionalisme, integritas, dan disiplin sebagai fondasi utama pelayanan.

“Disiplin waktu, kerja, dan di lapangan harus menjadi budaya. Hanya dengan itu manfaat pelayanan akan benar-benar dirasakan masyarakat,” ujarnya.

Lebih lanjut, Wali Kota mengajak seluruh perangkat daerah dan mitra terkait untuk memperkuat kolaborasi lintas sektor. Ia menyatakan bahwa pelayanan berkualitas membutuhkan sinergi dan komitmen bersama untuk terus melakukan perbaikan.

Dalam kesempatan yang sama, Wahyu juga menyentuh kesiapsiagaan Pemkot Malang dalam menghadapi potensi bencana akibat cuaca ekstrem yang melanda Malang Raya. Ia memastikan bahwa pemerintah daerah telah memiliki Standar Operasional Prosedur (SOP) dan rutin melakukan simulasi untuk memastikan respons yang cepat dan tepat.

Ke depannya, layanan PKB keliling ini akan diperluas jangkauannya. “Layanan ini akan kita buka hingga ke tingkat kecamatan. Tujuannya agar masyarakat tidak perlu menempuh jarak jauh. Prinsipnya, pemerintah harus proaktif mendekati masyarakat, bukan sebaliknya,” tandas Wahyu menutup pernyataannya.

Peluncuran layanan ini diharapkan dapat menjadi terobosan dalam meningkatkan kepatuhan pajak sekaligus memperkuat hubungan antara pemerintah dan warga Kota Malang.

Penulis: TFEditor: Redaksi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *