KOTA MAGELANG, JADIKABAR.COM – Polres Magelang Kota Polda Jawa Tengah menggelar kegiatan pisah sambut Kapolres Magelang Kota dari pejabat lama AKBP Anita Indah Setyaningrum kepada pejabat baru AKBP Dikri Olfandi. Acara tersebut dilaksanakan di halaman Mapolres Magelang Kota, Senin sore (12/1/2026).
Kegiatan berlangsung dalam suasana khidmat dan penuh kehangatan. Hadir dalam acara tersebut jajaran Pejabat Utama Polres Magelang Kota, para Kapolsek, Perwira, Bintara, serta ASN Polri. Sejumlah tamu undangan dari unsur Forkopimda, instansi terkait, dan tokoh masyarakat juga turut menghadiri kegiatan tersebut.
AKBP Anita Indah Setyaningrum secara resmi mengakhiri masa pengabdiannya sebagai Kapolres Magelang Kota dan selanjutnya mengemban tugas baru sebagai Kapolres Purbalingga Polda Jawa Tengah.
Dalam sambutannya, AKBP Anita menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada seluruh personel Polres Magelang Kota atas dukungan, kerja sama, dan dedikasi selama masa kepemimpinannya.
“Saya mengucapkan terima kasih atas loyalitas dan sinergi seluruh anggota Polres Magelang Kota, serta dukungan Forkopimda dan masyarakat. Berbagai prestasi yang telah dicapai merupakan hasil kerja bersama,” ungkapnya.
Ia juga memohon doa restu agar dapat menjalankan amanah di tempat tugas yang baru serta berharap Polres Magelang Kota terus berkomitmen meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat.
Sementara itu, Kapolres Magelang Kota yang baru, AKBP Dikri Olfandi, yang sebelumnya bertugas sebagai Perwira Menengah di Kortastipidkor Polri dengan penugasan pada Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), menyatakan kesiapannya untuk melanjutkan program-program positif yang telah dirintis oleh pejabat sebelumnya.
AKBP Dikri menegaskan komitmennya dalam menjalankan tugas secara profesional, modern, dan humanis, serta memperkuat kolaborasi dengan seluruh elemen masyarakat dan pemerintah daerah guna menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di wilayah hukum Polres Magelang Kota.
“Saya berharap dukungan dan kerja sama dari seluruh personel serta masyarakat Kota Magelang agar bersama-sama kita dapat menciptakan situasi kamtibmas yang aman, kondusif, dan nyaman,” tutup AKBP Dikri.
Abrian Tamtama












